Home Berita Seminar KPI Kupas Tuntas Agenda Setting Media Massa

Seminar KPI Kupas Tuntas Agenda Setting Media Massa

648 views
0
SHARE
(Dari kiri) Diyak Udin S.Sos.I, Lukman Hakim S.I.Kom, M.Sos, dan Dwidjo U. Maksum

Kediri—Ratusan mahasiswa Institut Agama Islam Tribakti Kediri dengan semangat menghadiri
Seminar Komunkasi Penyiaran Islam yang diadakan oleh BEM Fakultas Dakwah pada
Senin (20/11) kemarin.

Seminar yang dibuka untuk umum dan bertempat di gedung Aula Tarbiyah ini menarik minat
banyak mahasiswa. Pasalnya, tema yang diangkat menyinggung teori komunikasi
massa terkait media massa. Disamping pokok bahasan seminar yang menarik,
pengisi seminar juga penuh dengan kecakapan dalam bidang media massa.

BEM Fakultas Dakwah dengan bangga mendatangkan dua praktsi jurnalistik. Pertama, seorang
praktisi muda Diskominfo Jatim. Dan kedua, praktisi senior yang pernah menjadi
Sekjen PPMI (Persatuan Pers Mahasiswa Indonesia) ke-2.

Dengan dua pemateriyang mumpuni di bidang jurnalistik dan media massa, menurut Gubernur Fakultas
Dakwah, seminar ini diadakan guna memberikan ilmu pengetahuan terkait media
massa dan karakternya serta dengan harapan mahasiswa dapat mengaplikasikan apa
yang mereka dapatkan dalam seminar tersebut.

“seminar ini tentang teori agenda setting dan framming berita media massa. Ya,
harapannya mahasiswa mengerti tentang itu. Bahwa media seringkali diintervensi
kepentingan kelompok atau individu”.

(Dari kiri) Diyak Udin S.Sos.I, Lukman Hakim S.I.Kom, M.Sos, dan Dwidjo U. Maksum